vadakkuvaasal.com

Sekian Biaya Perawatan Haval H6 HEV hingga 100.000 Km

Haval H6 HEV
Lihat Foto

JAKARTA, - Haval H6 HEV resmi diperkenalkan oleh Great Wall Motor (GWM) pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Sport utility vehicle (SUV) asal China ini dibanderol dengan harga Rp 595,8 juta.

Hadir dengan desain sporty dan tangguh, sport utility vehicle (SUV) medium asal China ini mengusung mesin 1.499 cc 4 silinder, yang mampu menghasilkan tenaga 147 Tk pada 5.500-6.000 RPM, dan torsi maksimal 230 Nm pada 1.500-4.000 RPM.

Mesin bensin tersebut dikombinasikan dengan motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga 174 Tk dan torsi 300 Nm.

Baca juga: Harga City Car Bekas per Mei 2024, Sirion, Picanto mulai Rp 75 Jutaan

Bagi Anda yang berniat meminang Haval H6 HEV, penting juga untuk mengetahui biaya servis berkala sampai 100.000 kilometer (Km) atau umumnya selama 5 tahun.

Pasalnya, biaya perawatan berkala juga menjadi salah satu aspek yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli kendaraan bermotor, khususnya mobil.

Putra Samiaji, After Sales & Customer Service Director, GWM Indonesia mengatakan, pelanggan yang membeli Haval H6 HEV akan mendapat gratis servis selama 3 tahun atau 30.000 Km.

Haval H6 HEV/Nanda Haval H6 HEV

“Pelanggan akan mendapat free service 3 tahun atau 30.000 Km dan garansi 7 tahun atau 200.000 Km. Adapun untuk biaya jasa dan spare part ini bersifat estimasi dan sebelum pajak,” ucap Putra, kepada , Rabu (8/5/2024).

Dengan demikian, pemilik kendaraan baru akan dikenakan biaya suku cadang dan jasa pada 40.000 Km.

Memasuki servis berkala 40.000 Km, biaya yang harus dikeluarkan konsumen adalah Rp 2.638.171, meliputi penggantian oli mesin, filter oli mesin, busi, minyak rem, dan filter AC.

Kemudian pada 50.000 Km, biaya berkurang menjadi Rp 2.565.499, karena tidak adanya penggantian filter AC dan perawatan sistem pendingin.

Berlanjut ke 60.000 Km, biaya servis menjadi lebih murah Rp 2.488.171. Sebab, pada perawatan kali ini tidak ada penggantian busi, namun ada penggantian oli transmisi. Sedangkan untuk 70.000 Km biaya servis menjadi Rp 2.565.499.

Mesin Haval H6 HEV/Nanda Mesin Haval H6 HEV

Untuk perawatan pada 80.000 Km biaya perawatan naik menjadi Rp 2.813.171. Perawatan meliputi penggantian oli mesin, filter oli mesin, busi, minyak rem, filter AC, dan pendingin baterai motor.

Pada 90.000 Km biaya atau menyentuh waktu pemakaian 5 tahun, biaya yang harus dikeluarkan Rp 2.565.499, penggantian parts sama seperti pada 50.000 Km. Memasuki 100.000 Km atau pemakaian selama 5 tahun, biaya kembali turun menjadi Rp 2.451.875.

Baca juga: Masih Ada Pilihan Mobil Baru di Bawah Rp 200 Juta Bulan Ini

Kalau ditotal secara keseluruhan, biaya servis berkala konsumen Haval H6 HEV sampai 100.000 Km sebesar Rp 18.087.885.

Namun perlu dicatat, harga servis tersebut bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan harga komponen di pasaran dan kerusakan yang dialami mobil.

Terkini Lainnya

New

Recommend

New2

Recommend2

Tautan Sahabat